Rabu, 30 Mei 2012

Terpusat Dihati

Berjalan tersesat tapak kaki kebas
Seluruh tubuhku terpusat di hati

Berpikir enggan ingin tertidur
Seluruh tubuhku terpusat di hati

Berbicara meracau pada patung- patung bergerak
Seluruh tubuhku terpusat di hati

Berkedip-kedip tak jelas akan dunia sekelilingku
Seluruh tubuhku terpusat dihati


Hati yang sangat merindukanmu

Aku terdampar sendiri


Bersyukur ( forward from the other note )

Suatu hari hilang keledai Juha, lalu ia memeriksanya. Lantas ia memuji Allah sebai bentuk rasa syukurnya. Maka orang-orangpun bertanya kepadanya, " Mengapa engkau bersyukur kepada Allah ya Juha? " Maka jawab Juha, "Aku bersyukur karena saat itu aku sedang tidak menaiki keledaiku, karena jika saat itu aku menaiki keledaiku, maka akan hilanglah aku bersama keledaiku..."

- sourced : from internet -

Rabu, 23 Mei 2012

Hanyalah..

Terkadang diri ini merasa hebat, merasa kuat.
Tak menyadari bahwa bisa saja Tuhan memukul lutut ini
Membuatku jatuh tersungkur kesakitan
Dan menyadari aku hanyalah manusia biasa
Yang seharusnya tak lupa untuk bersyukur
Yang seharusnya tak terbiasa untuk berpongah
Manusia biasa
Yang kapan saja Sang Pencipta memilihku 'tuk tiada, akukan tiada...

Kreativitas

Do You Know...

Setiap manusia memiliki volume otak yang sama besarnya
Dengan sel-sel yang sama banyaknya
Dengan kerumitan yang sama
Dengan kemampuan dasar yang sama
Einstein menggunakan otaknya dengan cara yang membuatnya jenius
Para pengemis menggunakannya hanya untuk meningkatkan kecakapan mengemis
Dan sejumlah orang menggunakannya untuk menghasilkan kreativitas yang menyedihkan

( taken from newspaper 2012 )

Celanya Perbukuan di Indonesia



1. Pengenaan pajak berlipat, mulai penulisan, penerbitan, percetakan hingga distribusi.

2. Adanya monopoli penyediaan kertas di Indonesia, karena tidak adanya intervensi dari pemerintah.

3. Penerbit dalam negeri harus membayar lebih mahal untuk kertas dibanding penerbit dari luar negeri.

4. Tidak diperhatikannya buku impor yang beredar di Indonesia, masyarakat harus memesan sendiri kepada penerbit diluar negeri; akses masyarakat menjadi terhambat.

5. Industri penerbitan hampir 80 % masih terpusat di pulau jawa, akibatnya penyebaran buku tidak mampu menjangkau daerah - daerah di pulau lain.

6. RUU perbukuan belum diproyeksikan sebagaimana semestinya untuk mengatur berbagai persoalan perbukuan , termasuk mengenai pembuat buku, pengguna buku, atau pelanggar hak cipta.

7. Penghargaan terhadap penulis buku masih kurang memadai.

8. Pemerintah harus berani membeli hak cipta ( copyright ) naskah buku dari penulis, yang kelak dimasukkan ke situs web, sehingga semua orang dapat mengambil dan mencetaknya tanpa harus meminta izin dari penulis maupun Kemendikbud, bahkan tanpa harus membelinya ke toko buku.

Sebagai bagian dari masyarakat pencinta buku, saya merasa kecewa dibuatnya, dan mestinya poin diatas ditambahkan lagi yaitu :

9. Kurangnya perpustakaan- perpustakaan umum dikota- kota besar, seperti diluar negeri, sehingga budaya membaca dikalangan masyarakat dapat lebih digiatkan dan hobby membaca dapat tersalurkan bagi mereka yang tidak mampu membeli buku.

But Most of all i still love to read ^_^

Dua Orang Gila Di Pagi Yang Sama

21 Mei 2012

Pagi ini aku melihat dua orang gila

Yang satu tua
Berjalan terus terburu- terburu
Membawa tongkat bambu
Kepala selalu mendongak ke atas
Mata terpejam
Pelupuk mata berkedut- kedut
Mungkin karena silaunya cahaya matahari pagi...

Yang satu muda
Terus telungkup tiarap di trotoar
Wajah nampak takut
Kepala menoleh ke kiri dan kekanan
Sesekali menangkupkan kedua tangannya diwajah
Sambil bergumam tak jelas

Jika kupikir-kupikir
Memandang dunia sekelilingnya
Dengan posisi normal
Seperti terlalu mengerikan buat mereka



Seorang Ibu

Terbangun pagi ini dengan perasaan gundah, terpikir akan masa depan, yang nampak menakutkan buatku, pundakku serasa terlalu kecil untuk memikul beban yang lebih besar daripada gunung, otakku pun serasa terlalu sempit untuk memikirkan masalah yang tak ada habisnya, aku merasa aku hanyalah aku, seorang perempuan yang terbatas dalam beberapa hal untuk melakukan sesuatu.

Pagi ini pun aku bercerita dari hati ke hati dengan seorang teman dekatku, seseorang yang bisa kuajak berbagi, dia pun berbagi kisahnya, kisah nyata mengenai seorang ibu yang suaminya meninggal, yang harus menghidupi empat orang anaknya yg masih sekolah, sementara ibu ini harus mengandalkan kekuatannya sendiri, bekerja keras agar anak- anaknya bisa bersekolah dengan baik. Membanting tulang, berjualan apapun yg dapat dijual asalkan halal. Mulai berjualan gorengan sampai menyewakan telepon. Tetapi hebatnya ibu ini mengajarkan anak-anaknya untuk hidup dengan sederhana. Mengajarkan anak-anaknya untuk memahami kehidupan seperti apakah yang sedang mereka jalani.Makan seadanya; berangkat sekolah dengan menggunakan angkutan umum, meski jarak antara rumah dengan sekolah jauh , uang saku pun seadanya.

Kehidupan pun terus berlanjut, sampai anak-anaknya beranjak dewasa, dan telah lulus sekolah serta mampu mencari penghasilan sendiri. Semuanya tidak akan terwujud jika mereka tidak memiliki seorang ibu yang tangguh seperti ibu itu. Seorang ibu yang sumber kebahagiaannya adalah hanya dari kebahagiaan anak-anaknya, jika anak-anaknya sudah cukup makan, sudah bersekolah dengan baik, dapat hidup dengan layak, maka tak ada kebahagiaan lain yang mampu menandingi semuanya itu. Seorang ibu yang egoisme nya telah mati. Seorang ibu yang tak pernah lagi membeli pakaian untuk dirinya sendiri. Seorang ibu yang tak pernah lagi bersenang- senang hanya untuk dirinya sendiri. Seorang ibu yang telah berkorban begitu banyak, dengan melupakan dirinya sendiri. Seorang pahlawan bagi anak-anaknya...

Darinya aku menangis, darinya aku menyadari bahwa aku tidak sendiri, masih banyak perempuan lain yag bernasib tidak lebih baik daripada aku, perempuan - perempuan tangguh, perempuan - perempuan kuat, darinya aku menyadari, kekuatan sesungguhnya sebenarnya bukan terletak pada kekuatan fisik, bahwa kekuatan sesungguhnya terletak pada kekuatan hati, hati yang sabar, hati yang ikhlas,hati yang tulus, hati yang tangguh, hati yang pantang menyerah akan keadaan, tetapi hati yang selalu berserah pada yg Maha Kuasa.

Seringkali hidup itu sulit, akan lebih mudah untuk mati; tapi pernahkah terpikir orang lain yang kita tinggalkan, terutama seorang ibu yang memilih untuk mengakhiri hidupnya karena ketidakberdayaan hidup. Karena depresi, meninggalkan anak-anaknya didunia fana yang berat ini. Siapa lagi yang mampu mencintai anak-anaknya dengan tulus selain seorang ibu, siapa lagi yang mau berkorban tanpa pamrih selain seorang ibu. Aku meyakini Tuhan memberkahi seorang ibu dengan kekuatan lebih, meski secara kasat mata seorang wanita nampak lemah,. Aku meyakini Tuhan menganugerahkan hati yang berlipat ganda bagi seorang ibu, hati yang tak kan mudah hancur, karena rasa cinta pada anak-anaknya seperti perisai yang menyelubunginya dari segala cobaan hidup.

Aku rasa banyak kisah ibu tangguh di luar sana, dan banyakpun kisah mengenai ibu depresi yang memilih mengakhiri hidupnya karena merasa tak sanggup lagi. Hidup adalah pilihan..tapi yang pasti seorang ibu semestinya mencintai anak-anaknya melebihi apapun, dan mestinya cinta itu menjadi perisai bagi hatinya, dalam mengahadapi cobaan apapun.

Selasa, 15 Mei 2012

STILL

Sometimes i really think for what we live in this world, sometimes we cry,sometimes we smile, but what for,in the end we all will just die, and we never knew when our time will comes arent we? it doesnt meant that im not a religious person,cause ofcourse in everykind of religion theres a thing about heaven, and that we will have a beautiful place if we doing a goodthings in this world,yeah im trying to believe it,but it still, thinking about live and die really confusing me, we all trying to do the best thing as long as we live, we doing all the things that pleasing us, trying not to be suffer,cause like everyone said " You only live once..",for what u spend all of your time with tears ? still we all gonna die, what we will get there? are we still can do something that we love ?,can we will be together again with someone that we love ?, can we be anyone that we want to ? we really can be free? sometimes im feeling bored to thinking about this,but still we all gonna die anyway....STILL AND FACE IT WHETER LIKE IT OR NOT..

Nothing Left

Its so cold..
Very quiet, too quiet..
One soul has raped
The miserables ones..

No one embrace her past
No one felt into her heart
She's not that special
She's just had the artificial
She's condemned by lust
She lost her trust
She plant her flowers
Spend in bitter hours
She couldnt even scream
Her confidence became lame

Shes crying in silently
No body care
She torned inside constantly
No body care

She was too dead to feel alive
She was too empty to feel something
She said "Hope i can see sunlight tomorrow.."
But its too late
Now she standing next to herself
Nothing left

Dalam Diam

Dalam diam ia bercermin,bukan untuk melihat kemolekan,tapi untuk melihat kejelekan
Dalam diam ia mengalah,bukan untuk kalah, tapi untuk berdamai
Dalam diam ia menoleh kebelakang, bukan untuk cari gara gara,tapi sekedar mengenang dan tersenyum sesaat
Dalam diam ia menangis, bukan untuk merana, tapi untuk tersenyum kembali
Dalam diam ia berbicara dengan Tuhannya, bukan untuk menuntut, tapi untuk berserah...

Diam bukan berarti lemah
Diam bukan berarti bodoh
Diam bukan berarti menyedihkan...

Dalam diam tersimpan indahnya nyanyian
Dalam diam tersimpan kekuatan
Dalam diam tersimpan pengendalian
Dalam diam tersimpan persiapan

Ini hanyalah episode lain dalam hidupnya
Ini adalah saat dimana ia harus diam
Hening...

Dan segalanya akan menjadi jelas
Dan segalanya akan menjadi siap
Dan segalanya akan menjadi indah

Semoga...

This notes:
Untuk semua  perempuan yg merasa hidup ini tdk adil, yg telah mengorbankan segalanya,yang hanya bisa diam...Be strong

Tidak Selalu

Meskipun ga sendirian tetap bisa kesepian dan sedih
Meskipun cita cita telah digapai,bisa kandas ditengah jalan dan sedih lagi
Meskipun punya pegangan tetap bisa terpleset, jatuh, menangis, dan bersedih lagi
Meskipun punya tujuan tetap bisa kacau, belok belok, ga sampai sampai lagi
Mengapa kesedihan selalu tertawa pada kebahagiaan?
dan berteriak
"Aku menang lagi!"

We Are All In Judging

We are all in judging,people judging people, without they realized they were judged by others too, is like a vicio circle, there's no beginning, there's no ending, people loves to talk about others bad side, it's naturally, eventhough it realized or not, don't be such a hypocrite please ;p Actually people loves to find others badside just to make themselves looks good and better, that's pathetic.., isn't it? I think we are a student for others, we are a teacher for others too, no one superior from others, we are same, living under the same sky, the judgementally it's not belong to us, it's belong to God. May the world live in peace please... :D

Tragedy

The lantern in your inner soul had vague
Sunk away by the extreme beauty
The dangerous of your prettiness sticking tightly
Like a shadow when dawn kill the light
Passion leering behind the ribald smile
Threat every secret part of a virgin heart
Run, you run hopelessly
Imagine one way without vanity
Broken voice trapped by tears of grieved
Denial atmosphere lashing your naive soul
Dream torn became a dust of malice
Flying away with forgettable hopes
Wish destiny could erase this tragedy
But your vapid eyes said, " It's too late..."


Inspired by: The children who are becoming victim of traficking

Nothing Last Forever

Beautiful rainbows 
Fascinating when it appears 
But only God knows 
Whenever it will dissapears 
Not in my hands 
Not in our hands...

Saving My Dream

I must kill my ego for a while
I must blinding my eyes for a while
I must isolate my passion for a while

Now I'm the last and not the first
Now I'm just the audience and not the star
Now I'm just the chrysalis and not the butterfly

Now I'm just saving my dream...

l(a... (a leaf falls on loneliness). by e e cummings

l(a

le
af
fa
ll

s)
one
l

iness

How Old Are You ? ( By: H.S Fritsch )

"Age is a quality of mind, 
If you have left your dreams behind,
If hope is cold,
If you no longer look ahead, 
If your ambitions fires are dead -
Then you are old. 
But if from life you take the best, 
If in life you keep the jest, 
If love you hold; 
no matter how the years go by,
No matter how the birthdays fly -
You are not old."

By: H.S Fritsch

Mental Disorder

Saat cinta dan akal sehat bertautan,
tumpang tindih diatas titik equilibrium,
melukis konfigurasi kompleks yg membingungkan,
sang hipotalamus pun tersentak,
invasi chaos yg tak kenal ampun,
ledakan2 emosi mengguncang jiwa,
fragmen2 kebahagiaan pun berjatuhan,
luluh lantak tak tertolong,
pusat saraf kehilangan sensornya,
mental disorderkah jadinya..

Ada saat virus ikut bertaut,
mengkontaminasi lukisan di titik itu,
menumpahkan tinta di atas kanvas hipotalamus.
virus iblis yang meredefinisi akal sehat;
mengacaukan kekacauan yang ada;
menggantikan fragmen2 yang berjatuhan;
menyusun ulang sensor pada pusat saraf;
menciptakan Homeostasis baru.
Saat cinta dan akal sehat serta virus bertautan,
kegilaankah jadinya..


by: me and elska

Disintegration


Break this chain
That line has disconnected
Our fusion never exist

Flesh and blood has divided
Whispering tell the truth
The end has touched the end

Want to climb the highest mountain
Don't pull me under your ground
I don't miss a thing

Faith has gone
And lost his way to go home
Dead end..

A broken vow
Don't try to fix it
We should be aloners

When this love reincarnated
Integrated with million beautiful spectrum
This love will be saved
This love will celebrate a victory
That's the way it is
That's the way it is..

freaky fairy

Her beauty image stand in a misty
No one ever see her exactly
She standing quitely in a mystery
She's an androgyny, who live in a missy

You never know when she's feel harm
She trap you in her million charms
Though her lips freeze, she can give you a warm
Inside shattered but you can't hear the alarm

Flying so high though the earth start to falling
Like a fairy fly with both crumbly wings
Luminous spirit won't shiver even surrender calling
In riots you can hear the lullaby she's sing

Exposure surround but she cracking the salvation
Hold her last faith in devastation
She can't be torched by grievance agitation
She still appear in many faces release genuine affection

Her expression can't be explore
Second guessing is not enough coz everything so unsure
Between night and day is absolutely blur
Maybe she's fake, but who knows her heart still pure

The Treasure She Has

I saw her dancing yesterday
At the street where she end and start a day
Smile on her face create a beautiful figure
So ironic with those tumbled clothes she'd found a treasure

People ignore her and just pass by
She doesn't care, she still has her self to fly
With joy and happiness she makes me amazed
Like a queen, she had built her own palace

She's not put her world in a luxurious frame
She's not dream her self in hall of fame
She's only live for what she has
If she just can survive is a bless

I asked my self...

Today I can ride a fancy car
Today I know my life is without scar
But can I still smiling and dancing like her?
If someday my life broke and I'm going under?

Wanita Ini


Gaun panjangnya bersutra tiruan
Mengalun bergemerisik berjalan bersamanya
Dirapikannya setiap kelimannya
Setiap kali ia bergerak
Ia tak boleh nampak kusut, tidak boleh…
Saat ia duduk dengan punggung tegak lurus
Mencoba mengkamuflase
Menipu setiap mata yang bisa jadi melirik
Lemak perut yang mulai menggelambir
Sejumput rambut yang keluar nakal
Dijepitkannya kencang-kencang kembali
Meski harus mnahan migraine
Ia harus nampak rapi dan sempurna
Tak ia biarkan pikiran berbebanpun
Mencuat memutih dipangkal-pangkal rambutnya
Rambutnya harus hitam pekat
Bisa jadi pirang atau coklat
Tapi tidak putih
Wajahnya yang pucat
Dipoleskannya pemerah samar-samar
Ia harus nampak segar
Yang harus selalu ia ingat
Dirinya harus selalu tersenyum
Ia akan memaki-maki dirinya sendiri
Jika ia mulai lupa tuk tersenyum….

Saat ini...Di sini...


Menatap langit senja yang kelabu
Burung-burung hitam beterbangan
Mungkin pulang kesarangnya
Diburu waktu sebelum malam menjelang
Atau mungkin sekedar menikmati sejuknya mendung

Sama sepertiku
Menikmati belaian angin dingin
Disaat senja tak bercahaya seperti ini
Saat kutatap langit
Disitulah saat aku merasa
Aku hanyalah setetes air hujan
Jatuh dari luasnya cakrawala abu-abu

Jumat, 11 Mei 2012

Older


Clocks tick tock in my head, time is running out
The fear is so real, makes me high and dry
I'm not dracula's bride, I'm not immortal
Everybody changing, so do i
Please protege moi, help the aged
Like transparant and glasslike, it's easy to broke
All i can do is just hold on,island in the sun mode on
Spending time with coffe and tv, tunning the comforting sounds
Adding some positivity, sing ob-la-di ob-la-da life goes on
Where's my wonderwall, where's my shining light
There's possibilty, such great heights
My slowhands, it's hard to explain

Ps:
Songs titled makes puzzles in my brain ;p
clocks: coldplay,time is running out: muse,the fear: lily allen, high n dry: radiohead, dracula's bride: ours, immortal: evenescence, everybody changing: keane, protege moi: placebo, help the aged: pulp; transparant and glasslike: carpark north, hold on: jet, island in the sun: weezer, coffe n tv: blur, comforting sounds: mew, positivity: suede, obladi oblada: beatles, wonderwall: oasis, shining light: ash, possibility: lykke li, such great heights: postal service, slowhands: interpol, hard to explain: the strokes

Nothing Left

It's so cold
Very quiet too quiet
One soul has raped
The miserables one

No one embrace her past
No one felt in to her heart
Shes's not that special
She's just had the artificial
Shes's condemned by lost
She lost her trust
She plant her flowers
Spend in bitter hours
She couldn't even scream
Her confidence became lame

She's crying in silently
No body cares
She torned inside constantly
No body cares

She was too dead to feel alive
She was too empty to feel something
She said " Hope i can see the sunlight tomorrow.."
But it's too late
Now she standing next to her self
Nothing left...

Kamis, 10 Mei 2012

Kataku...


Saat saling berdebat, kau harus lebih sarkasme
Saat saling berdiskusi, kau harus lebih pintar
Saat saling bercerita, kau harus lebih punya hati
Untuk mendengarkan....

Gunakan ketiganya
Pada saat yang tepat
Dengan bijak
Jangan kau campur adukkan
Atau kau akan menyakiti hati seseorang
Dengan lidahmu

-februari 2012-

Perjalanan Si Pegawai


Seperti seorang gadis remaja
Yang masih terkagum-kagum pada dunia
Ia memandang keluar jendela
Saat gerimis, mendung menggantung
Matanya menelusuri pepohonan hijau
Mengamat-amati semak berbunga
Rerumputan hijau tua membasah
Diatas roda-roda jalanan
Jalanan abu-abu licin
Jalanan yang akan menghantarnya
Menuju tempat biasa
Dimana kewajiban harus ditunaikan
Dengan penuh kesadaran
Keletihan bertarung upah
Agak sedikit terpaksa memang
Tapi biarkanlah ia menikmati dulu
Perjalanan indah ini....

Aku ingin kau membayangkan seorang munafik, bukan seorang pembunuh..


Ia berjalan santai dibelakangmu
Kaupun tak perlu beralasan menoleh
Ia tak nampak kejam
Di wajahnya senyuman menawan hati
Meski ia tahu kau belum melihatnya
Saat kaki terus melangkah
Saat jejak kakimu dipijaknyapun
Kau mulai merasa...


Babak penyangkalan
Kau mulai menyangkal rasa curigamu
Kau terus berjalan
Kau ingin menoleh
Kau ingin tahu
Jalanan mulai sepi...

Ujung matamu kau picingkan
Rasa ingin tahumu meledak sudah
Seiringan tikaman dipundakmu
Membuatmu berakhir berdarah-darah

Kau tak sempat lari
Kau tak sempat melawan
Kau tak sempat mengira
Kau kira ia baik
Dan ia masih nampak baik

Dengan pisaunya...

Dengan senyumannya..

Nasib Si Otak


Ini malam minggu
Saatnya kacaukan otak
Si otak tak perlu berpikir rumit
Si otak diperdaya jadi hedonist
Si otak dipaksa tak memihak kiri
Si otak dipaksa tak memihak kanan
Si otak dibuat plin plan
Si otak pun bingung
Si otak pun lantas berdoa
Semoga si hati lebih bekerja keras
Si otak enggan jadi tersangka
Kalau nanti dianggap tak punya otak


Open Minded

Wahai manusia-manusia hedonis
Menjadi "open minded" tak berarti ku harus bersetuju denganmu
Tak berarti ku harus sepemikiran denganmu
Aku hanya akan menghargainya
Dengan membuka otakku
Mengijinkannya masuk
Bertamu sebentar
Tuk kemudian keluar dengan baik-baik

Maaf dalam hal ini hatiku tak ikut-ikutan
Aku hanya akan menyodorkan otakku saja
Tak ingin terbawa suasana
Tak ingin hati terubah sangka
Karena ku tahu kau ahli bermain kata
Pemutar balik fakta
Demi alasan globalisasi
Bereksistensi di era modernisasi
Mengutak- atik nurani polosku

Hebatku


Yang hebat itu bukan mereka yang memiliki rumah hebat,
Yang hebat itu bukan mereka yang memiliki mobil hebat,
Yang hebat itu bukan mereka yang memiliki pekerjaan hebat,
Yang hebat itu bukan mereka yang memiliki pendidikan hebat,
Yang hebat itu bukan mereka yang memiliki teman-teman hebat,

Tetapi mereka yang tidak memiliki yang hebat-hebat itu
Dan masih tetap sanggup bersyukur
Karena mereka masih memiliki Allah dihati mereka
Karena Allahlah yang maha hebat!

Pause


Diam...

Tak berpikir....

Tak berkata-kata...

Tak melakukan apa-apa...


Diam...

Tak berkonsentrasipun...

Tak melamunpun...

Tak merenung juga...


Diam...

Hening....



Dan ternyata.....

Sayup-sayup hanya terdengar rintik...

Gerimis yang menenangkan jiwa...

                                                      Ah ketemu sudah...


15/01/2012.

Wanita Ini Bukan Aku

Menarik diri
Menjauh
Meringkuk di pojokan temaram
Mencari tempat teraman
Meneropong dengan sebentuk jemarinya
Mengecilkan dunia yang sudah kecil
Berpura-pura yang lain ada
Sebenarnya.....

Hanya lelaki itulah yang dilihatnya ada
Mencoba menghilangkan jejak-jejak pelariannya
Tak ingin tertangkap basah
Meski sudah basah

Bersembunyi dibalik kedok harga diri
Ia wanita....

Berkewajibanlah untuk berpongah
Menzalimi rasa cintanya
Mengheningkan kecamuk hasrat hati
Menyangsikan cemburu butanya
Berpura-pura tak mengapa
Menggoreskan luka diatas luka

Berdarah....

Kehabisan darah....

Berkeyakinan ia pasti mati rasa
Tapi cinta tak bisa pergi begitu saja


Mencolek Seorang Atheist


Setiap kita tak bisa melihat udara
Tapi kita hidup karenanya
Setiap kita tak bisa melihat gravitasi
Tapi setiap benda yang ada dibumi ini jatuh karenanya
Setiap kita tak bisa melihat cinta
Tapi setiap kita pernah merasakannya

Percaya yang tak terlihat
Itu yang dinamakan iman
Percaya surga dan neraka itu ada
Percaya pahala, hukuman dan ampunan itu ada
Percaya Allah itu selalu ada
Asal mula pengetahuan
Benar dan salah

Lukisan tak mungkin ada tanpa pelukis
Pahatan tak mungkin ada tanpa pemahat
Telur tak mungkin ada tanpa ayam
Sebab tak mungkin ada tanpa penyebab
Semesta ini tak tiba-tiba terjadi secara kebetulan

Penolak fakta penciptaan alam semesta
Bersembunyilah terus dibalik kedok sains
Atheisme, Darwinisme, dan Isme-isme yang lain
Bangun dan berdirilah terus diatas asumsimu yang salah
Spesies-spesie hidup dengan sebaik-baiknya
Tak ada bentuk peralihan dalam jumlah besar
Allah tak menciptakan makhluk hidup melalui proses evolusi

TITIK !! 

Peremehanmu Terhadap Cinta Yang Ramah


Cinta tak bisa diadakan kembali
Untuk alasan apapun
Karena cinta itu bukan mengada-ada
Ia sangat berarti
Tak ada cinta berarti mati
Dan tak seorangpun ingin mati
Saat ia masih bernyawa


Cinta tak bisa ditawar
Karena ia sangat berharga
Harga yang tak ternilai
Jadi jangan coba menilai
Karena cinta takkan pernah menjadi salah
Saat ia masih ada
Saat ia telah menghilang

Analogi Sepotong Kue

Kau harus mencicipi kue itu terlebih dahulu
Sebelum kau tau itu enak atau tidak
Dan jangan membenciku
Jika pendapatku mengenai kue itu
Berbeda dengan pendapatmu
Kau bahkan belum mencicipinya
Bahkan...
Jikapun sudah
Lidah orangpun bisa berbeda-beda
Sekarang..
Anggap kue itu kejadian yang mempengaruhi hidupku
Dan anggap memakan kue itu
Adalah pengalaman akan kejadian tersebut
Aku harap kau paham temanku
Aku sudah lelah menjelaskan...

27-12-2011

Mengapa Tidak?


Angin yang menyejukkan pun dapat menjadi topan badai yang menghancurkan..

Rintik hujanpun yang menghidupkan dapat menjadi banjir badang yang menghanyutkan...

Api yang menghangatkanpun dapat menjadi kobaran yang memusnahkan...

Lalu....

Mengapa tidak...

Seorang perempuan yang mengasihipun dapat menjadi sekutu iblis untuk membunuh lelaki pengkhianat nan munafik sepertimu ??

Saat Beranjak Senja

15 Agustus 2011

Melihat perempuan muda itu
Wajahnya kusam kecoklatan terbakar matahari
Rambut panjang sepinggang diikat asal-asalan
Tiap sore menjajakan koran dilampu merah
Ya Allah...
Perempuan tangguh
Yang tetap berada dijalan yang benar
Yang halal
Meski harus menanggung kerasnya hidup
Aku bangga sebagai sesama perempuan
Bekerja 'tuk sesuap nasi...

The meaning of freedom...